Jumat, 09 Agustus 2013

LALAT DAN HIKMAH DI BALIK SAYAPNYA

Diriwayatkan oleh Abu Hurairah ra, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Jika seekor lalat terjatuh di minuman salah seorang dari kalian, hendaklah ia menenggelamkannya kemudian mengangkatnya. Sesungguhnya, pada salah satu sayap lalat terdapat penyakit, sedangkan pada sayap lainnya terdapat obat.” (HR. al-Bukhari dan Ahmad.
Hadits ini merupakan salah satu mukjizat Rasulullah SAW di dalam dunia medis. Sejak lima belas abad silam, Rasulullah SAW telah menjelaskan unsur penyakit dan unsur obat yang terdapat pada kedua sayap lalat melalui hadits ini. Di sana, beliau menjelaskan cara mensterilkan air yang telah terkontaminasi oleh bakteri pada salah satu sayap lalat yang hinggap di air tersebut. Caranya, yaitu dengan menenggelamkannya satu sayapnya lagi yang mengandung obat untuk membunuh bakteri didalam air tersebut.
Berbagai eksperimen ilmiah telah membuktikan rahasia di balik hadits tersebut. Hasilnya, salah satu sayap lalat dapat memindahkan bakteri ke suatu tempat. Saat menempel di minuman atau makanan, lalat akan memindahkanbakteri yang ada di sayapnya itu ke dalam minuman atau makanan.  Sementara itu, satu sayapnya lagi menjadi pembunuh bakteri tersebut. Karena itu, menenggelamkan seluruh tbuh lalat ke dalam air ssat air itu ditempeli lalat lantas membuang lalat itu kembali, sudah cukup untuk menghilangkan bakteri yang ada disana. Hali ini menunjukan bahwa pada setiap penyakit, obatnya tersedia di dekatnya.
Dosen bedah tulang dari Fakultas Kedokteran Universitas Alexandria, dr. Amin Ridha, dalam penelitiannya tentang lalat menyebutkan bahwa dari referensi medis kuno ditemukan resep pengobatan penyakit dengan menggunakan lalat. Para ahli bedah yang hidup sepulu tahun sebelum ditemukannya komposisi air liur, yakni dekade ‘30an pada abad 20, mengaku telah melihat secara langsung pengobatan bisul kronis dengan menggunakan lalat.
Atas penjelasan mengenai berbagai penemuan tersebut, ilmu pengetahuan telah membuktikan kebenaran sabda Rasulullah SAW. Dalam perkembangannya, teori ilmu pengetahuan memiliki kesamaan dengan kemukjizatan ilmiah hadits Rasulullah SAW yang sudah ada sejak lima belas abad silam.

1 komentar:

  1. QQTAIPAN .ORG | QQTAIPAN .NET | TAIPANQQ .VEGAS
    -KARTU BOLEH BANDING, SERVICE JANGAN TANDING !-
    Jangan Menunda Kemenangan Bermain Anda ! Segera Daftarkan User ID nya & Mainkan Kartu Bagusnya.
    Dengan minimal Deposit hanya Rp 20.000,-
    1 user ID sudah bisa bermain 7 Permainan.
    • BandarQ
    • AduQ
    • Capsa
    • Domino99
    • Poker
    • Bandarpoker.
    • Sakong
    Kami juga akan memudahkan anda untuk pembuatan ID dengan registrasi secara gratis.
    Untuk proses DEPO & WITHDRAW langsung ditangani oleh
    customer service kami yang profesional dan ramah.
    NO SYSTEM ROBOT!!! 100 % PLAYER Vs PLAYER
    Anda Juga Dapat Memainkannya Via Android / IPhone / IPad
    Untuk info lebih jelas silahkan hubungi CS kami-Online 24jam !!
    • WA: +62 813 8217 0873
    • BB : D60E4A61
    • BB : 2B3D83BE

    BalasHapus